Bab 6 Math - Luas dan Keliling Bangun Datar (part 3) - 43sdmuda

Latest

Virtual Based Learning

Ayo Belajar, Untuk Masa Depan

Kamis, 14 Januari 2021

Bab 6 Math - Luas dan Keliling Bangun Datar (part 3)

KELILING SEGITIGA

Keliling bangun datar diperoleh dari jumlah panjang garis tepi (sisis) yang membentuk bangun datar tersebut.

Sehingga rumus keliling segitiga dapat diperoleh dengan menjumlahkan tiap sisi segitiga.

Keliling Segitiga = panjang sisi ke-1 + panjang sisi ke-2+ panjang sisi ke-3

K = a + b + c

Rumus keliling segitiga

Contoh Soal Mencari Keliling Segitiga

Contoh Soal 1.

Sebuah segitiga sama sisi mempunyai panjang sisi 3 cm, berapa kelilingnya!

Penyelesaian:

Diketahui : s =3 cm

Ditanya: Keliling segitiga?

Jawab:

Segitiga sama sisi mempunyai sisi yang sama,

K= s + s + s

K= 3 + 3 + 3

K = 9 cm

Jadi, keliling segitiga sama sisi adalah 9 cm.


Contoh Soal 2.

Segitiga sama kaki mempunyai jumlah panjang sisi 36 cm. Panjang sisi terpanjangnya adalah 13 cm. Berapa panjang sisi terpendeknya?

Penyelesaian:

Diketahui = K = 36 cm; b=a= 13 cm

Ditanya: Panjang sisi terpendek?

Jawab:

Keliling segitiga = a +b +c

36 = 13 + 13 + c

c = 10 cm

Jadi, panjang sisi terpendek dari segitiga yaitu 10 cm


Contoh Soal 3.

Diketahui segitiga sembarang dengan sisi masing-masing 9, 11, 13 cm. Hitunglah keliling segitiga tersebut!

Penyelesaian:

Diketahui : a= 13 cm; b=9 cm; c=11cm

Ditanya : Keliling segitiga?

Jawab:

K= a+b+c

K= 13 +9 +11

K = 33 cm

Jadi, keliling segitiga yaitu 33 cm


Presentsi: SEGITIGA kirim ke WA pak ADIN ya